Jumat, 18 Januari 2013

Status Via Blackberry Tanpa Blackberry. Apa Mungkin?



Apakah Anda termasuk penggila Social Network semacam Facebook dan Twitter ? Kalau benar, mungkin di Facebook Anda sering menemukan kalimat  “ melalui Blackberry” dibagian bawah status seseorang. Tentunya hal seperti itu akan terlihat keren dan menyenangkan. Bagi orang yang memang menggunakan Blackberry  tentu bukan sesuatu yang sulit karena setiap kali update status otomatis akan terbaca notifikasi seperti itu. Lantas bagaimana kita bisa melakukan hal yang sama padahal kita hanya memakai ponsel biasa ? Anda tidak perlu berkecil hati. Berikut ini ada beberapa cara buat Anda yang ingin tampilan di beranda Facebook tampak seperti status via Blackberry asli.

Untuk menikmati layanan ini pertama kali yang harus anda lakukan adalah dengan meng-klik link berikut ini http://www.facebook.com/mobile/?v=2254487659. Setelah itu ketik status di kotak yang tersedia lalu send, kemudian Anda kembali ke beranda Facebook Anda maka disitu akan tampil melalui smartphone Blackberry Asli  dibawah status Anda. Cukup sederhana tapi menyenangkan. Jika Anda menginginkan update status via Blackberry  lengkap dengan symbol Blackberry tanpa embel-embel apapun, silahkan Anda coba link berikut ini http://gieterror.blogspot.com/2010/12/update-status-facebook-melalui.html. Caranya masih sama dengan yang diatas yaitu dengan menuliskan status dalam kotak lalu kirim, setelah itu Anda dipersilahkan kembali ke profil Facebook lalu rubah peraturan yang semula “ hanya saya ” menjadi “ teman ”.

Jika Anda menginginkan status Anda tampak variatif layaknya Blackberry asli, sebelum update status Anda bisa menambahkan Emoticon Autotext yang unik dan lucu khas Blackberry. Anda bisa mendapatkan Emoticon tersebut secara gratis di link berikut ini http://gieterror.blogspot.com/2012/05/blackberry-autotext.html. Untuk memudahkan Anda kembali update status via Blackberry lagi, Anda bisa menekan tombol Ctrl + D di PC Anda.

Setelah tadi kita bahas status Facebook melalui Blackberry,sekarang kita coba trik yang sama di salah satu fasilitas microblogging yang paling diminati saat ini yaitu Twitter. Seperti halnya Facebook, Twitter adalah sarana untuk mengupdate informasi lebih cepat. Kebanyakan artis-artis, pejabat , bahkan perusahaan memanfaatkan media Twitter untuk menunjang aktivitas mereka. Setiap saat kita bisa membagi informasi kepada followers meski dibatasi maksimal 140 karakter.

Ketika kita tweet pasti dibawah text akan terlihat “ via “ seperti pada Facebook. Via twitter for Blackberry, SeeSmic for Blackberry, via twitter for Android, twitter for iPad dan sejenisnya. Masalahnya bagaimana kita bisa menggunakan smartphone mewah seperti itu padahal kita hanya punya HP biasa ?. Kita bisa mensiasati itu dengan memanfaatkan twitter client. Untuk lebih jelasnya coba anda klik http://twit.manta.bz. Di situs tersebut terdapat banyak sekali cara update status “ via “ seperti Twitter for Blackberry, Ubertwitter,  Blackberry Playbook, Fredoom Tweets, SocialScape dan masih banyak lagi.

Ketika masuk pilihan via, kita bisa pilih via yang kita inginkan. Setelah itu login memakai  ID Twitter, lalu silahkan nge-tweet sepuasnya. Demikian informasi tentang status via Blackberry dan via gadget lainnya, Selamat mencoba.

Kata kunci untuk menemukan halaman ini di mesin pencari:

status via blackberry, status via blackberry asli, status via blackberry smartphone, status via blackberry torch, status via blackberry for facebook, status via blackberry smartphones, status via blackberry dakota, status via blackberry for twitter, status via blackberry official, status via blackberry fake

Tidak ada komentar:

Posting Komentar